Sambut HAB ke-78, Kemenag Malut Gelar Istighosah dan Refleksi Akhir Tahun

TERPOPULER

BACA JUGA

Ternate,- Ahad (31/12/2023) Malam Pergantian Tahun 2023, Kementerian Agama Provinsi Maluku Utara menyambut Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama RI ke-78 Tahun 2024 dengan menggelar Istighosah dan Refleksi Akhir Tahun yang dihadiri oleh ribuan ASN Kementerian Agama Kabupaten/Kota se-Provinsi Maluku Utara.

Acara yang digelar di Asrama Haji Transit Ternate ini diawali pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an, pembacaan sejarah singkat Kementerian Agama RI, testimoni dari Para Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota se-Provinsi Maluku Utara dan arahan Kakanwil Kemenag Provinsi Maluku Utara, H. Amar Manaf.

Refleksi akhir tahun ini sebagai momentum untuk menghargai dan bersyukur atas perjalanan selama setahun  serta mengevaluasi setiap pencapaian dan kegagalan untuk dapat lebih baik di tahun mendatang.


Kegiatan ditutup dengan Dzikir dan Doa yang dipandu oleh H. M. Zulkiram M. Chaeruddin.
Nampak seluruh jamaah dengan khidmah dan khusyuk melantunkan Dzikir dan Doa. Sebagai wujud rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas semua nikmat dan anugerah yang diberikan selama tahun 2023, dan di Tahun 2024 Kemenag telah mencapai usia 78 Tahun. harapannya semoga  Kemenag tetap dapat memberikan yang terbaik untuk Umat, sesuai tema HAB tahun ini, Indonesia Hebat Bersama Umat.

Hadir dalam acara Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Maluku Utara, Kepala Bagian Tata Usaha, para pejabat eselon III Kanwil, para Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota, seluruh ASN Kemenag Malut.

ARTIKEL TERKAIT

INFOGRAFIS

Sambut HAB ke-78, Kemenag Malut Gelar Istighosah dan Refleksi Akhir Tahun

Ternate,- Ahad (31/12/2023) Malam Pergantian Tahun 2023, Kementerian Agama Provinsi Maluku Utara menyambut Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama RI ke-78 Tahun 2024 dengan menggelar Istighosah dan Refleksi Akhir Tahun yang dihadiri oleh ribuan ASN Kementerian Agama Kabupaten/Kota se-Provinsi Maluku Utara.

Acara yang digelar di Asrama Haji Transit Ternate ini diawali pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an, pembacaan sejarah singkat Kementerian Agama RI, testimoni dari Para Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota se-Provinsi Maluku Utara dan arahan Kakanwil Kemenag Provinsi Maluku Utara, H. Amar Manaf.

Refleksi akhir tahun ini sebagai momentum untuk menghargai dan bersyukur atas perjalanan selama setahun  serta mengevaluasi setiap pencapaian dan kegagalan untuk dapat lebih baik di tahun mendatang.


Kegiatan ditutup dengan Dzikir dan Doa yang dipandu oleh H. M. Zulkiram M. Chaeruddin.
Nampak seluruh jamaah dengan khidmah dan khusyuk melantunkan Dzikir dan Doa. Sebagai wujud rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas semua nikmat dan anugerah yang diberikan selama tahun 2023, dan di Tahun 2024 Kemenag telah mencapai usia 78 Tahun. harapannya semoga  Kemenag tetap dapat memberikan yang terbaik untuk Umat, sesuai tema HAB tahun ini, Indonesia Hebat Bersama Umat.

Hadir dalam acara Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Maluku Utara, Kepala Bagian Tata Usaha, para pejabat eselon III Kanwil, para Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota, seluruh ASN Kemenag Malut.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Terkait

Baca Juga