Ternate,- Senin (19/08/2024) KMB (Kampung Moderasi Beragama) pada tahun 2023 telah dilaunching oleh Walikota Ternate, dan Kelurahan Sulamadaha adalah satu dari beberapa Pilot Project KMB di Kota Ternate, pagi ini bertempat di Objek Wisata Pantai Sulamadaha Kecamatan Ternate Barat Kota Ternate berlangsung kegiatan Penguatan dan Pengukuhan Aktor Kampung Moderasi Beragama Kelurahan Sulamadaha Kecamatan Ternate Barat Kota Ternate.
Kegiatan yang dilaksanakan oleh Kantor Kementerian Agama Kota Ternate melalui Ikatan Penyuluh Agama Republik Indonesia (IPARI) Kota Ternate dan Pemerintah Kecamatan Kota Ternate Barat ini merupakan implementasi dari Pepres No. 58 Tentang Penguatan Moderasi Beragama.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Ternate Barat, Kepala Seksi Bimas Islam Kantor Kemenag Kota Ternate, Kepala KUA Kecamatan Pulau Ternate, Kepala KUA Kecamatan Ternate Utara, dan Para Penyuluh Agama serta staf Bimas Islam Kantor Kemenag Kota Ternate.
Kepala Sub Bagian (Kasubbag) Tata Usaha (TU) Kantor Kementerian Agama Kota Ternate yang sekaligus merangkap sebagai Ketua Kelompok Kerja KMB Kota Ternate, H. Maskur Sapsuha secara resmi membuka kegiatan tersebut.
Dalam sambutannya, H. Maskur Sapsuha yang mewakili Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Ternate H. Salmin Abd Kadir mengatakan bahwa KMB Sulamadaha kita harapkan dapat menjadi model bagi kelurahan-kelurahan yang lain dalam mengimplementasikan kearifan lokal sebagai jawaban dan solusi atau tindakan preventif dari perilaku radikalisme dan intoleran dalam masyarakt di Kota Ternate.
Sementara itu, Hamid Muhammad Camat Ternate Barat dalam sambutannya mengatakan bahwa Ia sangat menyambut baik kegiatan-kegiatan Moderasi Beragama di tengah masyarakat Kecamatan Ternate Barat. Serta harapannya kegiatan seperti ini akan sering dilaksanakan guna meningkatkan toleransi antar umat beragama di Kecamatan Ternate Barat.
Peserta kegiatan terdiri dari masyarakat lintas agama yang ada di Kelurahan Sulamadaha ini diawali dengan penyampaian materi penguatan KMB dalam prespektif adat se atorang Kesultanan Ternate yang disampaikan oleh Dr. Sahjad M. Aksan, S.Ag., M.Pd. dan dilanjutkan dengan permainan atau game Penguatan KMB seperti Puzzel KMB, Mitigasi Dan Manajemen Penanganan Konflik dan kegiatan tersebut diakhiri dengan Pengukuhan Aktor Kampung Moderasi Beragama.