Peringati Maulid Nabi, Penyuluh Agama Islam Gelar Lomba Seni Budaya Islam Di Lapas Anak

0
185

Ternate,- Rabu (11/09/2024) Penyuluh Agama Islam Kemenag Kota Ternate menggelar Lomba Seni Budaya Islam di Masjid Lapas Khusus Anak (LPKA) Kelas IIA Ternate, Jalan Pahlawan Revolusi Kel. Muhajirin Kec. Ternate Tengah, Kota Ternate.

Lomba tersebut diikuti oleh 22 warga binaan Lapas Anak, mereka tampak antusias dan bersemangat menampilkan kemampuan mereka dalam bidang Adzan, Imam dan Tahfidz Juz 30. 

Juri dalam perlombaan adalah penyuluh agama islam sendiri yakni Suwardin, Ratna Mahe, Zahra Talib, Hj. Sawia, Lidya dan Sani.

Menurut Ketua Pengurus Daerah IPARI Kota Ternate, Ratna Mahe bahwa lomba ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriyah, “Insya Allah Peringatan Maulid Nabi akan dilaksanakan pada Rabu 18 September mendatang, yang rencananya akan mengundang Kepala Kantor, Para Pejabat Kemenag Kota Ternate dan seluruh Penyuluh Agama Islam Kota Ternate serta akan meminta kesediaan Kasubbag TU, H. Maskur Sapsuha sebagai penceramah hikmah Maulid”, tuturnya.

Lebih lanjut, Ratna juga mengatakan bahwa Acara Maulid nanti para pelaku acara mulai dari MC, Pembacaan Al-Qur’an, pembacaan Diba Maulid dan Puisi oleh warga binaan.

Pada acara maulid tersebut juga melibatkan Kepala Lapas dan seluruh pegawai LPKA Kelas IIA Kota Ternate.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here